Putussibau Kembali Diguyur Hujan Lebat

Kategori Berita

Putussibau Kembali Diguyur Hujan Lebat

Suasana hujan saat mengguyur disalah satu sudut kota Putussibau.
KAPUAS HULU, KapuasRayaNews.com - Setelah semalaman hingga siang harinya tidak hujan, Kamis sore (16/7/2020) pukul 14.00, Kota Putussibau, Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, serta wilayah sekitarnya kembali di guyur hujan deras.

Dari pantauan KapuasRayaNews.com Kamis (16/7), tiba-tiba cuaca tampak gelap terutama dari arah perhuluan sungai kapuasnya, dimana berpotensi akan turun hujan.

Ternyata tak berselang lama hujan pun turun mengguyur Kota Putussibau dan wilayah sekitarnya.

Padahal banjir yang melanda beberapa wilayah kecamatan di Kapuas Hulu sudah mulai berangsur surut, khususnya di Kota Putussibau.

"Dengan turunnya kembali hujan sore ini, mudah-mudahan tidak menyebabkan banjir susulan yang lebih besar lagi," harap Syawal singkat, salah satu warga Putussibau saat berada bersama wartawan KapuasRayaNews.com di salah satu warkop. 

Hingga berita ini diturunkan, suasana hujannya masih mengguyur Kota Putussibau dan sekitarnya. (Amrin)

uncak